APENSO INDONESIA

header ads

Dirgahayu Pramuka: PRAMUKA SARANA MENINGKATKAN KEDISIPLINAN DIRI

Dirgahayu Pramuka:


PRAMUKA SARANA MENINGKATKAN KEDISIPLINAN DIRI
Oleh: Kris Mariyono
Director Jurnalism


APENSOINDONESIA.COM ----- Keberadaan Gerakan Pramuka tidak hanya dapat memacu kawula muda pelajar memiliki bekal mental dan ketrampilan yang kuat melainkan sarana mengupayakan kedisiplinan diri.Sesuai Dasa Dharma Pramuka meski pernah menjadi pedoman perilaku ketika penulis mengikuti Pramuka sekitar 30 tahun silam  namun beberapa Darma baik langsung maupun mengikuti langkah kehidupan.

Satu Darma terkait rasa persaudaraan dan kebersamaan masih melekat dan mewarnai kehidupan bermasyarakat terlebih dengan sesama angggota Pramuka. Sebagai bukti saat Reuni Pramuka Gugus SMPP Pare di pertengahan Juni 2019 rasa kebersamaan dan persaudaraan itu masih melekat meski  rata-rata Anggota Pramuka seangkatan penulis usia-usianya rata-rata 55 tahun keatas dan tidak sedikit yang sudah bercucu.

Disamping itu tidak hanya terciptanya rasa kebersamaan saling membantu namun juga adanya nilai kedisiplinan yang tinggi dalam kegiatan Pramuka sekaligus merupakan  pilar penting terkait upaya pendidikan Karakter bangsa alangkah eloknya jika seluruh pelajar termasuk mahasiswa (usia 25 tahun batas anggota Pramuka )menjadi anggota Pramuka.

Karena, melaui Pramuka Pendidikan Moral dan mental penerus pemimpin akan terbekali dengan tangguh. Sehingga dalam hidupnya selain mampu menjadi Insan Bertaqwa, Berbudi pekerti luhur, berdedikasi tinggi, terampil dan disiplin.

Dengan terbentuk jiwa pramukan, maka ancaman dan bahaya virus perusak kesatuan bangsa seperti Radikalisme, Narkoba dan Korupsi akan teratasi sejak dini.

Komitmen Revolosi mental  tidak perlu susah dilakukan jika Gerakan Pramuka diwujudkan secara optimal  dan tidak perlu diragukan insan-insan yang berlatar Pramuka dapat menjadi elemen Pemimpin bangsa. Dirgahayu Pramuka Indonesia.

(KM)

Posting Komentar

0 Komentar